TEBINGTINGGI (KS) Kasat Lantas Polres Tebing Tinggi AKP Doraria S. Simanjuntak, S.H, M.H, memimpin pelaksanakan Patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) di wilayah hukum (Wilkum) Polres Tebing Tinggi, Rabu (14/06/2023) malam sekira pukul 20.30 WIB.
Sebelum pelaksanaan Patroli KRYD dalam rangka mengantisipasi gangguan kamtibmas di wilkum Polres Tebing Tinggi, terlebih dahulu dilakukan apel kesiapan yang dipimpin oleh Pawas Polres Tebing Tinggi AKP Doraria S. Simanjuntak yang didampingi Padal Ipda Eko P.U. Sianipar.
Dalam arahannya Kasat Lantas AKP Doraria Simanjuntak menyampaikan bahwa malam ini personil melaksanakan piket jaga 1x24 jam dan nantinya akan melaksanakan patroli di seputaran Kota Tebing Tinggi.
"Pengecekan tahanan di RTP Polres Tebing Tinggi juga tidak lupa harus dilakukan untuk mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan. Dan tetap menjaga kesehatan dan keselamatan dalam melaksanakan tugas," pinta AKP Doraria Simanjuntak.
Adapun sasaran pelaksanaan patroli KRYD yang mengunakan satu unit kendaraan dinas roda empat dari Satuan Sabhara Polres Tebing Tinggi ini diantaranya, Jalan Suprapto, melakukan monitor arus lalu lintas di Simpang 4 Kota Tebing Tinggi, Jalan Sudirman, Simpang Beo, Simpang Pintu Tol Tebing Tinggi, Kantor KPU, Kantor Bawaslu Kota Tebing Tinggi.
Selain itu patroli KRYD juga turut menyambangi Barak Penginapan Siswa Diktukba Polri Gel I TA 2023 yang melaksanakan Latihan Kerja (Latja) di Polres Tebing Tinggi, yang berada di Jalan Kumpulan Pane Kota Tebing Tinggi. (RP)
Social Footer